Various Recipes Vegan Vegetarian







Menu



Translate

Indian Chapati Bread With Vegan Chicken Curry
(Roti Chapati India Dengan Kari Ayam Vegan)

Bahan Roti Chapati :
  • 500 gram Tepung terigu
  • Air hangat, secukupnya
  • Garam, secukupnya
  • 2 sendok teh Margarin vegan

Bahan Ayam Vegan :

Bahan Kari :
  • 1 butir Kelapa, diparut - diperas ambil airnya (santan)
  • 5 lembar Daun salam 
  • 5 lembar Daun jeruk
  • 2 batang Serai, dimemarkan dan diikat simpul
  • 2 cm Lengkuas, dimemarkan
  • 2 cm Jahe, dimemarkan 
  • 1/2 sendok teh Ketumbar bubuk
  • 1/2 sendok teh Kunyit bubuk
  • 1.2 sendok teh Kapulaga bubuk
  • 1/2 sendok teh Jinten
  • 1/2 sendok teh Kayu manis bubuk
  • 7 butir Cengkeh
  • 1 buah Bawang bombay, diiris tipis
  • 10 buah Cabai merah, dihaluskan
  • Garam, secukupnya
  • Penyedap rasa vegan, secukupnya
  • Gula pasir, secukupnya (jangan terlalu banyak)
  • Air, secukupnya

Cara Membuat :
  1. Roti Chapati : campur tepung terigu, garam dan air, aduk rata, masukkan mentega, lalu uleni hingga kalis (tidak lengket), tutup adonan dengan kain, lalu diamkan selama 15 menit, ambil sebagian adonan bentuk bulat dan pipihkan dengan gilingan, bentuk terus adonan hingga habis, panggang diatas pan (bolak balik) hingga matang, lalu angkat.
  2. Ayam vegan : lumuri ayam vegan dengan penyedap rasa vegan/jamur, diamkan selama 15 menit hingga bumbu meresap, lalu goreng ayam vegan hingga matang - angkat dan tiriskan.
  3. Kari : tumis bawang bombay bersama daun salam - daun jeruk - serai - lengkuas dan jahe hingga harum, masukkan cabai merah - tumis hingga cabai berubah warna, masukkan air - aduk rata, masukkan santan - ketumbar - kunyit - kapulaga - jinten - kayu manis - cengkeh - garam - penyedap rasa vegan/jamur dan gula pasir, lalu aduk rata, masak hingga mendidih, angkat.
  4. Siapkan piring saji, letakkan roti chapati diatas piring saji.
  5. Siapkan mangkuk, letakkan ayam vegan yang sudah digoreng, lalu tuang kari.
  6. Roti Chapati India Dengan Kari Ayam Vegan siap disajikan.

NB :
Bagi yang vegetarian murni tanpa bawang, bisa menghilangkan pemakaian bawang.  

Resep Favorite

VIDEO :
Select From Video List
(Pilih Dari Video List)

Artikel
(Article)